Tuesday, April 5, 2011

Elastisitas

Elastisitas permintaan (Elastisity of Demand)
Elastisitas adalah tingkat kepekaan jumlah barang yang diminta atau ditawarkan terhadap perubahan harganya.

Jika perubahan kecil atas harga menimbulkan perubaha yang besar sekali terhadap jumlah barang yang diminta, permintaan tersebut dikatakan sangat peka(elastis) terhadap perubahan harga. Sebaliknya, perubahan jumlah barang yang diminta lebih kecil daripada perubahan harganya maka permintaannya dikatakan tidak peka (inelastis). Angka pengukur tingkat kepekaan dari permintaan suatu barang disebut koefisien elastisitas permintaan(Ed).
Ed=(Persentase perubahan jumlah barang yang diminta)/(persentase perubahan harga)

Elastisitas penawaran (Elastisity or Supply)
Elastisitas (Ed) penawaran adalah derajat kepekaan atas perubahan jumlah barang yang ditawarkan terhadap perubahan harga.

Es=(Persentase perubahan jumlah barang yang ditawarkan )/(jumlah seluruh penawaran/2):(Perubahan harga)/(Jumlah seluruh harga/2)

Penerapan elastisitas
Elastisitas membantu para pelaku ekonomi untuk menentukan besarnya perkiraan harga-harga berbagai alternatif barang dan jasa kebutuhan masyarakat.
Bagi konsumen atau masyarakat, konsep elastisitas sanat berguna dalam menentukan keputusan pembelian barang kebutuhannya dengan berbagaialternatif jenis, merek, dan harganya.
Konsep elastisitas bagi perusahaan dapat menjadi landasan dalam menyusun kebijaksanaan perusahaan dalam hal tingkat produksi, menaikkan tingkat harga penjualan, dan hasil penjualan.
Bagi pemerintah konsep elastisitas, dapat menjadi alat untuk meramalkan kesuksesan dari kebijakan ekonomi tertentu yang akan dilaksanakannya.

Sumber:

Ditulis oleh : khairul anas ~ All- Round About Knowledge
Anas InsideSobat sedang membaca artikel tentang Elastisitas. Oleh Admin, Sobat diperbolehkan mengcopy paste atau menyebar-luaskan artikel ini, namun jangan lupa untuk meletakkan link dibawah ini sebagai sumbernya

0 comments:

Leave a Reply