Friday, June 18, 2010

PIDATO MENYAMBUT HARI SUMPAH PEMUDA

Saudara-Saudara dan Adik-Adik yang kami cintai!
Assalamu'alaikum Wa Rahmatullahi Wa Barakaatuh!

Seperti sudah Adik-Adik ketahui, pada tanggal 28 Oktober 1928 telah berlangsung kongres yang diselenggarakan oleh organisasi pemuda seluruh Indonesia di Jakarta, dan pada kongres itulah lahir suatu tekad bersama dengan sebutan Sumpah Pemuda.

Pada kesempatan ini kami akan menyimak kembaliapa latar belakang lahirnya Sumpah Pemuda.

Pada wktu itu kalangan pemuda Indonesia banyak bergerak dalam kegiatan organisasi kepemudaan yang bersifat kedaerahan, misalnya Jong Java, Jong Ambon, Jong Minahasa, dll. Dan selanjutnya organisasi-organisasi tersebut bergabung menjadi sebuah Perhimpunan Pelajar-Pelajar Indonesia (PPPI). Kemudian PPPI ini mengadakan kongres pertama, dan pada kongres kedua tanggal 28 Oktober 1928 telah melahirkan Sumpah Pemuda dengan ikrar yang isi pokoknya menyaakan:
  • Satu Bangsa
  • Satu Tanah Air
  • Satu Bahasa
Perlu diketahui bahwa dalam kongres yang kedua itu pula untuk pertama kalinya dikumandangkan lagu Indonesia Raya yang diciptakan oleh Wage Rudolf Supratman, yang kemudian oleh kongres dinyatakan dan diterima sebagai Lagu Kebangsaan Indonesia.

Saudara-Saudara dan Adik-Adik yang kami cintai!

Betapa besar arti yang terkandung dalam Sumpah Pemuda karena sejak itulah lahir persatuan dan kesatuan Indonesia, yang selanjutnya, dengan adanya rasa persatuan dan kesatuan, tercapailah kemerdekaan pada tanggal 17 Agustus 1945, sebagai puncak perjuangan pemuda pada waktu itu.

Maka dalam kesempatan ini, sudah sewajarnyalah kalau kita memperingatinya dengan berharap kepada Saudara-Saudara generasi muda sebagai pewaris dan penerus bangsa, untuk membekali diri dengan hikmah yang terkandung di dalam Sumpah Pemuda tadi.

Sebagai akhir kata, semoga Tuhan Yang Mahaesa memberikan taufik dan hidayah kepada kita semua.

Sekian dan terima kasih
Wassalamu'alaikum Wa Rahmatullahi Wa Barakaatuh!

Ditulis oleh : khairul anas ~ All- Round About Knowledge
Anas InsideSobat sedang membaca artikel tentang PIDATO MENYAMBUT HARI SUMPAH PEMUDA. Oleh Admin, Sobat diperbolehkan mengcopy paste atau menyebar-luaskan artikel ini, namun jangan lupa untuk meletakkan link dibawah ini sebagai sumbernya

0 comments:

Leave a Reply